Sunday, May 1, 2016

Tingkatkan Kesehatan Jantung Dengan Vitamin D

Tingkatkan Kesehatan Jantung Dengan Vitamin D - Sebuah studi menyebutkan, vitamin D amat mungkin bisa membantu menyembuhkan orang-orang yang memiliki penyakit jantung. Hasil penelitian baru mendapati bahwa mengkonsumsi vitamin D-3 setiap hari dapat dengan signifikan meningkatkan fungsi atau kesehatan jantung orang yang menderita kegagalan jantung kronis.

Temuan itu didapat setelah melakukan penelitian terhadap 163 pasien dengan penyakit gagal jantung. Para peneliti mendapati bahwa suplemen vitamin D, yang diproduksi dalam kulit saat tubuh terkena sinar matahari, dapat meningkatkan kemampuan jantung para pasien 'untuk memompa darah ke seluruh tubuh’.

Vitamin D terdiri dari dua bentuk, yaitu, vitamin D-2 dan vitamin D-3. Pada umumnya dokter yakin vitamin D-3 lebih baik dan lebih aman daripada vitamin D-2, karena vitamin D-3 adalah bentuk vitamin D yang lebih alamiah. Vitamin D dibentuk dalam tubuh dengan pertolongan sinar matahari.

Vitamin D sangat penting untuk kesehatan tulang dan gigi, dan mungkin memiliki manfaat penting kesehatan lainnya untuk tubuh kita, tetapi masih banyak orang-orang yang kekurangan vitamin ini.



Satu kelompok menelan satu tablet vitamin D setiap hari selama satu tahun, kelompok kedua menggunakan placebo. Kelompok yang menelan vitamin D setiap hari mengalami fungsi pompa jantung mereka membaik dari 26 persen hingga 34 persen.

Hal ini juga dikarenakan belum diketahui secara persis bagaimana vitamin D bisa meningkatkan fungsi jantung, tetapi diperkirakan setiap sel dalam tubuh merespons vitamin tersebut.

Sebagian besar vitamin D berasal dari sinar matahari, meskipun sumber-sumber vitamin itu ditemukan juga dalam minyak ikan, telur yang bisa ditambahkan ke beberapa makanan seperti sereal untuk sarapan.

Penelitian itu memberi harapan bahwa dengan menelan dosis harian vitamin D ada kemungkinan akan mengurangi kebutuhan pasien gagal jantung dipasangidengan cardioverter defibrillator (CD). CD adalah alat yang mahal yang dapat mendeteksi irama jantung yang tidak teratur dan memulihkan jantung ke irama yang normal.

Itulah Tingkatkan Kesehatan Jantung Dengan Vitamin D.

No comments:

Post a Comment